Nyeri Tulang Belakang? Ini dia Sebabnya

Anda merasa nyeri tulang belakang? apakah penyebabnya? itulah yang akan disampaikan dalam artikel ini. Mungkin anda akan merasa aneh jika aktivitas andalah yang menyebabkan anda nyeri tulang belakang, anda seringkali melakukan aktivitas yang dapat memicu nyeri tulang belakang, namun anda sendiri tidak menyadarinya, aktivitas apakah itu? silahkan pelajari selengkapnya berikut ini.

Aktivitas yang dapat memicu nyeri tulang belakang

Menurut Luthfi Gatam seorang Dokter spesialis ortopedi dari Rumah Sakit Pondok Indah Menjelaskan bahwa terdapat aktifitas yang dapat memicu tulang belakang, adapun aktivitas tersebut adalah :

penyebab nyeri tulang belakang

Kebiasaan duduk yang keliru ketika kerja, ini sering terjadi bagi karyawan yang banyak duduk ketika bekerja. Kebiasaan duduk yang bagus adalah duduk dengan posisi tegak, jika anda terbiasa duduk dengan Posisi yang tidak tegak maka berpotensi datangya penyakit nyeri tulang belakang, jika posisi duduk yang tidak tegak dilakukan secara rutin maka lambat laun akan mengakibatkan kerusakan bantalan sendi dan terjadilah saraf terjepit.

Kebiasaan duduk dengan Posisi menatap layar komputer dimana terlalu komputer tersebut posisinya terlalu rendah, kebiasaan duduk seperti ini dapat memicu nyeri tulang belakang pada leher. Lalu bagaimana sebaiknya posisi duduk yang benar saat kita di depan komputer? sebaiknya anda duduk dengan posisi  pandangan mata anda sejajar dengan komputer.

Kebiasaan yang ketiga yaitu kebiasaan bermain gadget dengan posisi telungkup, kebiasaan ini nampaknya sering dilakukan oleh remaja yang sedang senang-senangnya main gadget, tanpa disadari kebiasaan telungkup saat bermain gadget dapat memicu datangnya nyeri tulang belakang. Jadi mulai sekarang jangan main gadget sambil telungkup, tapi mainlah gadget dengan posisi duduk tegak, agar anda hidup sehat terbebas nyeri tulang belakang.

Kebiasaan terakhir yang admin sebutkan disini yaitu kebiasaan yang salah ketika anda mengangkat atau mengambil barang pada posisi yang lebih rendah. Cara yang benar atau kebiasaan yang benar untuk mengangkat barang dengan posisi dibawah atau sejajar dengan kaki kita adalah dengan mengawalinya jongkok terlebih dahulu setelah itu barulah anda angkat barang tersebut.

Itulah beberapa kebasaan yang sering dilakukan manusia, dan dapat memicu terjadinya nyeri tulang belakang, semoga ulasan dalam blog https://kafalbees.blogspot.com/ dapat memberi manfaat bagi anda, dan anda sebaiknya aktivitas yang menyebabkan nyeri tulang belakang, agar anda hidup dalam kondisi sehat dan prima.

Nyeri Tulang Belakang? Ini dia Sebabnya